Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita


Satu Siswa SMA Negeri 1 Pana Gagal Ikut Ujian Nasional, Salmon Soppang: Ini Dampak Kelalaian Administrasi

May 23, 2024 Last Updated 2024-05-23T08:00:32Z

Foto : Ist.

Corong Demokrasi,- Salah satu siswa di SMA 1 Pana terpaksa tidak bisa mengikuti Ujian Nasional di akibatkan namanya tidak terdaftar di data pokok pendidikan (DAPODIK).

Hal tersebut sangat di sayangkan oleh salah satu pemudah yang berasal dari Kec. Pana yaitu Salmon Soppang.

Menurutnya, pihak sekolah seharusnya lebih teliti dalam hal administrasi, apalagi ini ujian nasional.

"Siswa tidak terdaftar namanya di Dapodik itu karena kelalaian dalam administrasi sekolah, makanya ketelitian itu sangat penting," ucap Salmon Soppang kepada Corong Demokrasi, Kamis (23/05/2024).

Salmon juga menyayangkan pihak sekolah yang tidak segera melapor dan meminta bantuan pihaknya ketika data-data Dapodik tersebut tidak terunggah.

"Menurut saya, kalau memang tidak terdaftar harusnya segera melapor untuk minta bantuan. Padahal di struktur sekolah ada tahapannya, bisa lapor ke MKKS nanti meneruskan atau ke cabang dinas juga bisa, jangan kita seolah-olah membiarkan hal tersebut," tegasnya.

"Syarat untuk memulihkan nama di dapodik itu sebenarnya sangat mudah, hanya menyiapkan rapor dan daftar hadir siswa," tutupnya.

Dari informasi yang dihimpun, diketahui siswa yang gagal mengikuti Ujian Nasional akibat namanya tidak terdaftar di Dapodik bernama Musa yang bersekolah di salah satu SMA di Kecamatan Pana, Kab. Mamasa Provinsi Sulawesi Barat.

*(red)


×
Berita Terbaru Update